SOSIALISASI PROGRAM PEMBINAAN DESA CINTA STATISTIK DESA CANTIK 2024 DI DESA TINAMBUNG KECAMATAN PAMBOANG KABUPATEN MAJENE
Tanggal: Kamis, 22 Agustus 2024 Bagikan

Desa Tinambung (17/08/2024)–DBPS Kabupaten Majene menggelar sosialisasi Program Desa Cinta Stastistik (Cantik) di Balai Desa Tinambung, Kecamatan Pamboang, Kabupaten Majene, kamis 22 Agustus 2024. Yang diselenggarakan di Aula Kantor Desa Tinambung.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo) Majene, Bapak Moh. Andri A. Nugraha,S.SSTP, M.Si, Kepala Dinas PMD kabupaten Majene Bapak H. Sudirman, S.Pd,.M.Si, Camat Pamboang Bapak Muhammad Akbar Tambaru, S.Sos, Dan Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Majene Bapak Ahmad Gunawan.
Acara dimulai dengan Pembacaan Do’a, kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia raya. Acara kemudian dilanjutkan dengan Sambutan oleh Camat Pamboang Bapak Muhammad Akbar Tambaru, S.Sos, sekaligus membuka acara Sosialisasi Program Desa Cinta Statistik Tahun 2024. Dalam Sambutan oleh Bapak Camat Pamboang menjelaskan, tujuan dari kegiatan ini adalah menjadikan semua desa/kelurahan yang ada di wilayah Kecamatan Pamboang menjadi desa cantik atau cinta statistic.
Acara kemudian dilanjutkan dengan Pemaparan Materi Oleh Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kadis Kominfo) Majene, Bapak Moh. Andri A. Nugraha,S.SSTP, M.Si, terkait Program Desa Cinta Statistik, kemudian pemateri kedua oleh Kepala Dinas PMD kabupaten Majene Bapak H. Sudirman, S.Pd,.M.Si, terkait Pengembangan Desa Digital menuju Kemandirian Desa dan pemateri terakhir oleh Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Majene Bapak Ahmad Gunawan terkait Penjelasan teknis terkait program Desa Cinta Statistik 2024. “Dalam sosialisasi ini juga memberikan gambaran kepada peserta berkaitan apa itu dan bagaimana Desa Cantik,” jelasnya.

Program Desa Cantik hadir guna mewujudkan pembinaan statistik sektoral di tingkat desa/kelurahan secara berkesinambungan dan komprehensif.
“Desa Cantik ini merupakan program percepatan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas Desa dalam mengidentifikasi kebutuhan data dan potensi yang dimiliki kelurahan, salah satunya dalam rangka pengentasan kemiskinan,” terangnya.
Sementara itu, Kepala Dinas PMD Kabupaten Majene Dalam paparanya menyampaikan, sangat mendukung karena apapun utusan baik secara personal maupun keputusan publik harus didasarkan pada data, apabila datanya itu akurat dan bagus Insyaallah hasil keputusan itu akan sangat bijaksana dan diterima oleh seluruh komponen masyarakat.
“Apalagi desa atau wilayah kita masih banyak PR, misalnya terkait dengan pengentasan kemiskinan juga terkait dengan peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), maka saya sangat berharap Desa Tinambung bisa menjadi desa percontohan,” harapnya. Ia juga berkomitmen dengan kepala BPS serta petugas statistik untuk mendukung pendataan statistik mulai dari tingkat Desa ini, sehingga apabila nanti kelak menjadi Desa percontohan.
Acara diahkiri dengan Penyerahan Piagan Desa Cantik Kepada Bapak Camat Pamboang dan Kepala Desa Tinambung, oleh Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Majene Bapak Ahmad Gunawan.
