PENYALURAN BANTUAN CADANGAN PANGAN PEMERINTAH UNTUK PEMBERIAN BANTUAN PANGAN TAHUN 2024
Tanggal: Sabtu, 03 Februari 2024 Bagikan

DESA TINAMBUNG (03/02/2024)–Pemerintah Desa Tinambung Melakukan Pembagian Bantuan Beras Pangan Tahun 2024.
Penyaluran tersebut diselenggarakan pada hari Sabtu, tanggal 03 Februari 2024, yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Tinambung. Kegiatan ini dilaksanakan oleh pemerintah Desa Tinambung Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Badan Pangan Nasional Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2024 Tentang Perubahan Atas Kaputusan Kepala Badan Pangan Nasional Nomor 01/TS.03.03/K/1/2024 tentang Petunjuk Teknis Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah Untuk Pemberian Bantuan Pangan Tahun 2024.

Adapun kegiatan Penyaluran dilaksanakan Pada jam 08.00 Wita Sampai Selesai
Bantuan Beras Pangan ini Tiba di Kantor Desa Tinambung Pada Hari Rabu tanggal 31 Januari 2024, dengan jumlah berdasarkan Surat Berita Acara Serah Terima (BAST) Penerima Bantuan Pangan Tahun 2024, dengan Total Paket Yaitu 269 (Dua Ratus Enam Puluh Sembilan) Paket dengan Total Berat yaitu 2,690 Kg. dengan Rata Rata Setiap Karung Beras berisi 10 Kg.
Penerima Bantuan Beras pangan di Desa Tinambung berjumlah 269 KK berdasarkan jumlah paket yang masuk dan data sasaran yang telah di tentukan oleh Badan Pangan Nasional Indonesia.
